Tanggal :29 March 2024

Pemkab Humbahas Menindaklanjuti Program Jokowi untuk Mewujudkan Smart City

Presiden Joko Widodo ingin desain dan tata kota ibu kota baru bisa menjadi rujukan dari smart city, hal ini sudah dilakukan oleh Pemkab Humbahas yaitu dengan mendukung sepenuhnya program Kawasan Pariwisata Prioritas Nasional Danau Toba, salah satu program yang akan dikembangkan pada Master Plan Smart City Humbahas.

 Pada tanggal 25 Oktober 2021, Bupati Humbang Hasundutan (Humbahas) Dosmar Banjarnahor menerima kedatangan kembali tim Kemenkominfo Dwi Elfrida Simanungkalit (Person in Charge (PIC) Smart City Kemenkominfo), Fitrah Rachmat Kautsar (Tenaga Ahli Smart City), HAM Ilyas (Observer Smart City) dan Richaldo Harianja di ruang kerjanya. 

Humbahas merupakan kabupaten yang masyarakatnya bermata pencaharian sebagai petani. Daerah ini memiliki potensi namun masih banyak objek wisata yang belum dikelola secara maksimal. Hadirnya program smart city ini menjadi salah satu kesempatan untuk mengembangkan pariwisata dan pertanian di Humbahas. 

Master Plan Smart City diharapkan bisa lebih berfokus pada pariwisata dan pertanian Kabupaten Humbahas, konsep smart city akan mendukung pengembangan Danau Toba, pengembangan layanan publik, program Food Estate, Taman Sains dan Teknologi Herbal & Hortikultura (TSTH2). Bidang pariwisata akan difokuskan kepada pengembangan objek Wisata Geosite Sipinsur dan Istana Sisingamangaraja, ucap Dosmar Banjarnahor. Tetapi, PIC Kemenkominfo Dwi Elfrida Simanungkalit menjelaskan bahwa smart city akan dikembangkan pada semua sektor dengan Dinas Komunikasi dan Informatika sebagai leader.

 

Sumber: Aptika 2021

Sebelumnya, pada tanggal 24 Juni 2021 di Aula Hutamas Humbang Hasundutan telah terlaksana Bimbingan Teknis 1 penyusunan Master Plan Smart City di kawasan wisata prioritas. Pemkab Humbahas menyambut baik program Gerakan Menuju Smart City dari Kemenkominfo tersebut. Program Gerakan Menuju Smart City akan berfokus pada enam dimensi, yaitu smart environment, smart economy, smart branding, smart government, smart society, smart living.

“Acara ini dapat mempererat hubungan silaturahmi antar lintas sektoral. Diharapkan seluruh pemangku kepentingan dapat bersinergi melaksanakan gerakan menuju smart city dan mewujudkan quick win program unggulan Kabupaten Humbang Hasundutan,” ucap Makden Sihombing, Asisten Pemerintahan Kabupaten Humbahas.

Dalam bimbingan teknis tahap satu berisi pembahasan mengenai beberapa masalah seperti konsolidasi tim penyusun dengan tim pelaksana dan analisis strategis, khususnya pada aspek kesiapan, kesenjangan, SWOT, strategi pembangunan, visi, misi dan sasaran smart city.Lalu dilakukan audiensi dengan kepala daerah untuk mendapatkan gambaran secara umum arah pembangunan smart city yang dituju.

Nah, Smart People! Program smart city ini menjadi salah satu kesempatan Kabupaten Humbahas untuk meningkatkan objek wisata yang belum dikelola secara maksimal sehingga diperlukan dukungan dan komitmen Pemkab Humbang Hasundutan dalam rangka menyukseskan program Kawasan Pariwisata Prioritas Nasional Danau Toba. Nantikan update smart city lainnya hanya di smartnation.id!

 

Penulis : Ali Akbar

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Translate »