Tanggal :25 April 2024

Mengenal Lebih Dekat dengan Smart City

Seperti yang kita tahu, smart city bukanlah sebuah hal baru di zaman sekarang. Apalagi saat ini, teknologi dan informasi terus berkembang dan menciptakan hal baru. Tapi ternyata, masih banyak orang yang masih belum tahu apa itu smart city.

Konsep smart city sudah berkembang sejak periode 80-an. Alasan munculnya konsep ini karena meningkatnya populasi di kawasan perkotaan yang berpotensi memberikan dampak kurang baik bagi perkembangan kota. Kemudian smart city hadir sebagai solusi dari berbagai masalah di perkotaan dengan melakukan pembangunan dan kemajuan yang berkelanjutan.

Apa saja manfaat dari smart city?

Tenang saja, smart city punya banyak manfaatnya kok, seperti:

a. Smart Governance 

Dengan smart governance, pemerintah dapat memantau daerah-daerah terpencil dan tertinggal tanpa harus berkunjung ke sana secara langsung. Sehingga, pemerintah bisa melakukan pembangunan di daerah tersebut secara remote. Contohnya di Citiasia sendiri, terdapat aplikasi Inidesaku yang membantu pemerintah meningkatkan perekonomian desa setempat yang didukung oleh teknologi Geographic Information System (GIS) untuk membantu mengolah data potensi desa.

b. Smart Branding

Dengan smart branding, sebuah kota dapat meningkatkan daya saing daerah dengan penataan wilayah kota dan pemasaran potensi daerah baik dalam lingkup lokal, nasional hingga internasional.

c. Smart Economy 

Melalui smart economy, banyak inovasi-inovasi baru yang dikembangkan sehingga akan membuka peluang usaha baru dan meningkatkan persaingan pasar usaha. Dengan begitu, lapangan dan kesempatan pekerjaan pun akan bertambah.

d. Smart Living

Smart living membantu masyarakatnya hidup tenang, layak dan merasa aman. Contohnya, dengan adanya teknologi, para lembaga hukum dapat mengumpulkan data yang ada untuk melihat pola kejahatan sehingga dan dapat dijadikan bahan antisipasi kedepannya.

e. Smart Society

Melalui smart society, dapat menterciptaknyan masyarakat yang produktif, komunikatif, dan interaktif melalui dengan digital literacy yang tinggi. Misalnya dengan membangun platform edukasi bagi masyarakat.

f. Smart Environment.

Karena smart city memiliki konsep kota yang rapi, bersih dan sehat, smart environment memiliki peran dan manfaat bagi lingkungan. Seperti alat sensor kualitas udara. Mungkin alat ini memang tidak langsung menghilangkan polusi, namun melalui alat sensor ini, kita dapat mengetahui apa penyebabnya dan bagaimana mengatasinya.

Kendala dalam Penerapan Smart City

Meskipun smart city memberikan banyak manfaat, tentu ada kendala dalam proses penerapannya, seperti:

a. Data privasi masyarakat rentan bocor

Data-data privasi masyarakat rawan bocor. Maka dari itu, pemerintah sebagai pemegang otoritas harus hati-hati dan secara ketat melindungi data warga. Selain itu, pemerintah juga harus berkomitmen agar membuat masyarakat percaya.

b. Perbedaan politik

Perbedaan politik juga akan menghalangi berjalannya smart city. Karena proyek ini butuh dukungan dana yang tidak sedikit dan membutuhkan orang-orang penting untuk mendukung smart city. Maka dari itu, smart city harus memiliki strategi kuat yang dapat mengumpulkan komitmen jangka panjang yang mencakup skema administrasi, kebijakan, dan pendanaan untuk mendapat dukungan implementasinya dengan baik.

c. Masyarakat dan pemerintah yang sering berbeda pendapat

Tantangan dalam membangun smart city adalah pemerintah yang membutuhkan dukungan dari masyarakat. Apalagi, esensi smart city adalah tentang manusia itu sendiri. Maka dari itu, pemerintah perlu melakukan kolaborasi karena smart city bukan hanya tanggung jawab pemerintah, tapi semua orang yang terlibat termasuk warga. Sebab itulah, proyek smart city harus bersifat transparan agar semua warga bisa mengakses prosesnya dan mereka pun percaya pada pemerintah.

Jadi itulah penjelasan terkait smart city dan manfaatnya untuk kualitas hidup yang lebih baik. Bagaimana pandangan Anda terkait hal ini?

Reference

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Translate »