Tanggal :29 March 2024

Konsep Interior Smart Home menggunakan Internet of Things (IoT) Untuk Penuhi Kebutuhan Masa Depan

Gambar 1. Design by: Sumanto

Alat listrik adalah segala peralatan yang pengoperasiannya membutuhkan energi listrik. Pemanfaatan energi listrik saat ini kurang efektif karena banyak peralatan elektronik rumah tangga yang menggunakan energi listrik serta pemakaiannya sangat berlebihan. Pemakaian energi listrik yang berlebihan akan menyebabkan kelangkaan listrik. Teknologi saat ini sudah merambah ke dalam kehidupan manusia, seperti adanya pengembangan aplikasi rumah pintar (smart home) yang dapat memberikan kenyamanan, keamanan dan efisien bagi pengguna. Pengendalian jarak jauh merupakan pengendalian yang sangat dibutuhkan mengingat efisiensi yang diperoleh dari pengendalian jarak jauh. Pengendalian akan dilakukan secara otomatis sesuai dengan pengendalian yang dilakukan oleh pengguna (Masykur dan Prasetiyowati, 2016).

Gambar 2. Sumber : starglammagz.com

Rumah Pintar (Smart Home) merupakan sebuah aplikasi yang dirancang dengan berbantuan komputer yang akan memberikan kenyamanan, keamanan dan penghematan energi yang berlangsung secara otomatis sesuai dengan kendali pengguna dan terprogram melalui komputer pada gedung atau tempat tinggal kita. Teknologi yang dirancang untuk rumah pintar ini bertujuan untuk memudahkan pemilik rumah dalam memantau kondisi peralatan elektronik yang terhubung dari gadget yang dimiliki (Masykur dan Prasetiyowati, 2016). Menurut Anbarasi dan Ishwarya (2013) kategori Smart Home terbagi menjadi tiga kelompok yaitu kelompok comfort, healthcare dan security. Comfort menitikberatkan fungsi utama smart home yaitu mampu memberikan kenyaman kepada penghuninya. Healthcare Smart Home bertindak dengan menggantikan peran asisten rumah tangga kepada pasien, orang tua, ataupun kepada penghuni rumah tangga yang sehat. Security merupakan teknologi yang diterapkan dalam smart home mampu mengatasi serangan dari pihak yang tidak berhak

Nantinya, pengembangan serta pengaplikasian teknologi Artificial Intelligence (AI) dan Internet of Things (IoT) membuat para pelanggan merasa nyaman dan terbantu atas fitur yang ditawarkan pada smart home ini. Seperti yang dikatakan Founder dan CEO PT Handyman Smart Home, William Gosal “Smart home yang akan membawa masyarakat merasakan teknologi IoT (Internet of Things) dan AI (Artificial Intelligence) secara langsung. Smart home bukan hanya produk, tetapi juga mengenai ekosistem dan integrasi. Upaya ini diharapkan mendobrak bidang IoT untuk masyarakat Indonesia. Melalui gebrakan smart home ini, ke depannya inovasi teknologi diharapkan dapat menghadirkan kebutuhan smart transportsmart hotelsmart health, hingga smart city,” tuturnya. (https://www.beritasatu.com/digital/). 

Gambar 3. Sumber : kumparan.com

Penerapan smart home dinilai akan terus berkembang apalagi sejumlah fitur di dalamnya. Penerapan kontrolnya beragam, mulai dari  gawai atau bahkan melalui suara. Manusia di masa depan yang sarat dengan efisiensi waktu menganggap smart home sangat tepat. Berbagai fitur mulai hadir dan diterapkan, mulai dari lampu suara, televisi 4K, kamera pemantau, hingga peralatan dapur menggunakan teknologi IoT. Nantinya rumah mampu memberikan rasa futuristik bagi penggunanya. Manusia masa depan yang bekerja secara remote dari rumah akan merasa sangat nyaman dengan pekerjaannya. Ia tidak khawatir merasa bosan dan suntuk di rumah karena semuanya sudah tersedia dari smart home (https://steemit.com/indonesia/).

Penulis: Sadam Khadafi | Ilustrasi: Sumanto

Referensi:

  1. Anbarasi A, dan Ishwarya M . 2013. Desain and implementation of smart home using sensor network International Conference on Optical
  2. Masykur F, dan Prasetiyowati F. 2016. “Aplikasi Rumah Pintar (Smart Home) Pengendali Peralatan Elektronik Rumah Tangga Berbasis Web”, Jurnal Teknologi dan Ilmu Komputer. Vol 3. No 1. 
  3. Suteja Jaja. 2021. Handyman Smart Home Hadir untuk Penuhi Kebutuhan Rumah Masa Depan. Dalam berita https://www.beritasatu.com/digital/738027/handyman-smart-home-hadir-untuk-penuhi-kebutuhan-rumah-masa-depan diakses pada tanggal 30 September 2021.
  4. Sweden Iqbal. 2018. Melihat Konsep Smart Home di Masa Depan. Dalam Artikel https://steemit.com/indonesia/@iqbalsweden/melihat-konsep-smart-home-di-masa-depan diakses pada tanggal 30 September 2021. 
Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Translate »